Belanja Sepeda Impian di Harbolnas Shopback



“Zaaaa, main yuk!”

Inilah teriakan yang kadang-kadang mampir ke rumah kami, saat teman-temannya kakak Za datang ke rumah untuk mengajaknya main di hari libur sekolah. Seringkali teman-teman kakak Za membawa sepeda mereka ketika mengajak kakak Za bermain. Tapi karena sepeda kakak Za yang ada di rumah adalah sepeda semasa kecilnya, jadi kakak Za malu memakainya. Ada sih sepeda ayahnya, tapi ukurannya terlalu besar untuk kakak Za yang masih kelas 5 SD. Sering saat ia main sama teman-temannya, hanya ia yang tidak mengendarai sepeda.

“Mi, kakak ingin dibeliin sepeda doooong.” Begitu katanya suatu hari. 

Insyaallah ya nanti kalau umi dapat rejeki.” Jawab saya.

Kasian juga sih saat kakak Za mengungkapkan keinginannya memiliki sepeda impian dan saya sebagai orangtua tidak bisa mengabulkannya. Untungnya, teman-teman yang mengajak kakak Za main ini teman-teman ngajinya yang baik -Insyaallah- dan tidak pernah mengolok-olok kakak Za yang tidak membawa sepeda saat main. Jadi kakak Za pun main dengan gembira walau tidak membawa sepeda, karena ada temannya yang baik hati memberinya tumpangan. Tapi, tetap saja sampai di rumah ia jadi terusik hatinya saat menyadari ia sendiri yang tidak bersepeda.

Belanja Sepeda Impian di Harbolnas Shopback
ini kakak Za waktu kelas 1 SD, sekarang kakak Za udah kelas 5

“Minta sama Pak Jokowi aja kak, hehe..” Kata saya pada kakak Za untuk menghiburnya dan dia pun tertawa. Pak Jokowi kan terkenal suka memberikan hadiah sepeda impian kepada anak-anak dan siapapun yang memintanya. Tentu saja saya Cuma bercanda biar kakak Za tidak terlalu bersedih.

Sebenarnya, selain sepeda kakak Za juga memimpikan mempunyai gadget sendiri untuk bermain game atau menonton channel youtube kesukaannya. Saya memang tidak melarang kakak Za menggunakan gadget di rumah dengan menggunakan smartphone saya dengan catatan: ijin dulu sebelum menggunakan smartohone saya, menepati batasan waktu yang diberikan, game atau tayangan yang ditontonnya aman untuk usianya, dan memainkan gadget di ruangan terbuka di rumah.

Tentu saja, jika ada rejeki saya akan memprioritaskan membelikan kakak Za sepeda dibanding gadget. Gadget belum terlalu perlu untuk anak seusia kakak Za. Anak seusia kakak Za biasanya senang bergerak dan bersepeda membantu energinya tersalurkan dengan baik. Bersepeda membantu tumbuh kembang kakak Za lebih baik. Dengan bersepeda, ia bisa melatih motoriknya untuk menstimulasi perkembangan fisiknya lebih sehat dan kuat. Ia juga jadi bisa bersosialisasi dengan teman-temannya dengan lebih percaya diri.

Bisa bersepeda adalah modal untuk kakak Za kelak memiliki keterampilan berkendara. Konon, katanya kalau sudah bisa bersepeda akan lebih mudah belajar sepeda motor ketika dewasa karena ia sudah memiliki keseimbangan mengendarai sepeda. Menurut saya, seseorang yang punya keterampilan berkendaraan memiliki nilai plus. Tak jarang, banyak pekerjaan membutuhkan keterampilan ini. Selain itu, orang yang memiliki keterampilan berkendaraan bisa menjadi orang yang bermanfaat untuk lingkungannya, misalnya dengan mempermudah orang lain mencapai tempat tujuannya.

Harapan tersebut di atas didasari karena saat kecil saya kurang bisa mengendarai sepeda. Ibu saya suka melarang saya bersepeda karena takut terjatuh dan lecet.Sehingga saya terbiasa untuk merasa takut berkendaraan. Sampai dewasa, rasa takut ini ada. Sudah belajar mengendarai motor dan mobil pun tetap saja saya akhirnya merasa takut untuk berkendaraan sendiri. Jujur saya kadang merasa banyak merepotkan orang lain dengan ketidakmampuan berkendaraan ini. Juga, saya jadi susah pergi kemana-mana karena tidak bisa mengendarai motor atau mobil. Padahal, kalau bisa mengendarai kendaraan sendiri akan lebih hemat.

Belanja Sepeda Impian di Harbolnas Shopback
ilustrasi (pixabay.com)

Saya tidak mau kakak Za maupun adik Ra seperti saya yang penakut. Karena itu, saya mau bersusah payah mengajari kakak Za dan adik Ra naik sepeda. Sayang, kakak Za tidak bisa lagi mengendarai sepedanya yang sudah terlihat kecil. Kini sepeda kakak Za dipakai adik Ra.

Katanya, mimpi itu jika terus dikatakan dan diusahakan akan menjadi kenyataan. Tentu saja saya juga berharap mimpi kakak Za memiliki sepeda menjadi kenyataan. Hanya saja, mungkin waktunya saat ini belum tepat karena kami masih ada hal lain yang butuh diprioritaskan selain sepeda. Misalnya saja biaya sekolah kakak Za di salah satu sekolah swasta yang lumayan besar setiap bulannya.


Ketika saya dapat rejeki dari lomba, selalu ada saja hal yang lebih urgent untuk diselesaikan. Saat saya memenangkan lomba yang sponsornya produk susu, saat itu juga mesin cuci saya rusak dan butuh diganti. Di kesempatan berikutnya saya menang lagi dengan sponsor yang sama, saat itu juga bapak saya lagi sakit dan saya ingin membelikannya obat. Memang mungkin belum rejekinya kakak Za dan menunggu waktu yang indah terjadi dengan tetap terus berusaha mewujudkan impian tersebut.

Apakah kamu juga punya barang impian yang ingin dimiliki? Yuk, kita sama-sama berusaha mewujudkannya karena sebenarnya belanja barang impian tidak harus selalu mahal. Kita bisa mengusahakannya dengan sehemat mungkin dengan cara:

  1. Membeli barang bekas berkualitas
Tidak ada salahnya membeli barang bekas selama masih dalam kondisi baik dan dapat dipergunakan. Namun sebisa mungkin kita lihat dulu kondisi barangnya apakah masih baik atau tidak, sehingga tidak menyesal nantinya.
Belanja Sepeda Impian di Harbolnas Shopback

  1. Berburu potongan harga
Kita harus pintar mencari tahu di toko mana barang impian kita sedang mendapat potongan harga. Salah satu caranya yaitu belanja melalui Shopback. Shopback adalah platform belanja online yang memungkinkan kita belanja dengan hemat. Kita bisa mendapatkan Cashback sampai dengan 30% setiap belanja atau menggunakan transportasi online melalui ShopBack. Belum termasuk potongan harga di e-commerce yang bekerjasama dengan Shopback.

Nggak percaya kalau belanja di Shopback bisa dapat cashback? Kalau saya sendiri sih suka lupa dan langsung belanja ke e-commerce nya. Tapi karena daftar newsletter Shopback, suka dikirimi email sama Shopback yang isinya berbagai informasi  dan promo di Shopback. Jadi merasa diingatkan. Beberapa waktu lalu saya pun belanja di toko online langganan melalui Shopback. Kebetulan punya voucher belanja di salah satu ecommerce yang bekerjasama dengan Shopback, lalu voucher tersebut saya belanjakan susu buat anak-anak. Eh ternyata benar, setelah transaksi selesai saya langsung dapat email bahwa cashaback saya sudah masuk ke akun Shopback saya.


cashback dari shopback
cashback langsung diinfokan lewat email

Cashback yang kita dapatkan dari berbelanja melalui Shopback tersebut bisa dicairkan kembali dalam bentuk uang tunai ke rekening kita. ShopBack Aman dan Terpercaya karena sudah bekerja sama resmi dengan 500 lebih e-commerce dan layanan online populer seperti Tokopedia, Lazada, Zalora, Tiket.com, Agoda, Expedia, Booking.com, Grab, Uber, dan lain sebagainya. Dalam rangka Hari Belanja Online Nasional 2017 tanggal 12 Desember nanti, biasanya Shopback juga pasti akan memberikan berbagai kejutan lagi untuk pelanggannya. Siap-siap nih, barangkali sepeda impian kakak Za dapat potongan harga buanyak.
 
Untuk berbelanja melalui Shopback, kita harus mendaftar dulu sebagai anggota. Setelah itu, barulah Shopback mengarahkan kita ke ecommerce yang kita inginkan dan kita bisa belanja seperti biasa melalui e-commerce langganan kita. Misalnya, saya mau membeli sepeda impian kakak Za di Bukalapak. Saya perlu sign in dulu ke Shopback, baru kemudian saya memilih Bukalapak. Kenapa tidak langsung ke e-commerce Bukalapak-nya? Karena belanja melalui Shopback akan memastikan kita mendapat cashbacknya, jadi jauh lebih hemat jika dibanding langsung belanja di e-commercenya.

Buat kamu yang sedang berburu barang impianmu, boleh mampir ke Shopback dan mencoba berbelanja disana dengan berbagai promo yang disediakan Shopback. Semoga mimpi kita semua terwujud ya. Lebih bersyukur lagi jika mimpi kita dikabulkan oleh Shopback, amiiin. Pokoknya keep calm and try harder to reach your dream!


Comments

  1. Kakak Zha, semoga segera dapat sepeda barunya ya.
    Sepedanya Navaro juga sekarang rusak nih.. jadinya udah lama deh gak main sepeda :(

    ReplyDelete
  2. Wah, semoga terkabul ya harapannya untuk punya sepeda baru :)

    ReplyDelete
  3. Langsung deh ke Shopback nyari promo

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya udah belanja lewat shopback kebetulan punya voucher olshop, hemat double

      Delete
  4. tempat belanja online kayak shopback ini memudahkan banget buat belanja tanpa keluar rumah ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. pastinya apalagi saya orangnya kurang mobile, gabisa mengendarai mobil dan motor

      Delete
  5. moga cepet dapet sepeda yaa kakak zaa, aamiin

    ReplyDelete
  6. wah anak2 suka sekali kalau sdh bisa naik sepeda ya, tp ngajarinnya hrs sabar ya, rn ada anak yg penakut dan pemberani

    ReplyDelete
  7. Semoga impian kakak Za bisa segera terwujud ya. Amin...

    Alfi kemarin beli sepeda pakai uang tabungan + uang saku lebarannya. Anaknya bangga banget bisa beli sepeda pakai uang sendiri :).

    ReplyDelete
  8. masih inget dulu waktu anak saya minta dibeliin sepeda, dan terkabul, seneeeng banget hehe

    ReplyDelete
  9. semoga putranya cepat dapat sepedanya agar bisa bermain denga teman sebaya tidak merasa canggung krn belum memiliki sepeda.

    ReplyDelete
  10. Dedeknya imuuut. Semoga kesampaian deh punya sepeda baru.

    ReplyDelete
  11. Hahay, sepeda adalah impiannya CMumut :D

    ReplyDelete
  12. Kakak Za, semoga sepeda impiannya segera terwujud ya. Tenyata begitu ya teh, karena pengalaman teteh jd kebawa sampai sekarang, btw gimana perkembangan belajar mobilnya? ayolah lancar biar aku diajarin...hehhee

    ReplyDelete
  13. Kaka Za, semoga terkabul ya sepedanya... belinya yang ada boncengannya biar bisa boncengin bundanya. :D

    ReplyDelete
  14. Wah ikutan juga ya teh. Semoga keinginan kita sama-sama terkabul ya. Saya juga ikutan loh. Yuk ah tinggalin komennya di artikel saya, makasih banyak....

    ReplyDelete
  15. Waduh, jadi keingetan keinginan bocah di rumah. Pengen sepeda juga. Berburu diskon untuk sepeda kayak boleh dicoba. Mantengin Harbolnas Shopback ah. Barangkali saja dapet sepeda bagus dengan harga yang supermiring. :D

    ReplyDelete
  16. Kaka Za yang sabar ya ini Umi sedang mencoba mencari rizki lewat tulisan... semoga terkabul ya mbak keinginan Kaka Za untuk mendapatkan sepeda baru

    ReplyDelete
  17. Ah aku mau juga dong sepedanya kak Zaaa.. Nunggu dari pak jowoki lama.. Hahah

    ReplyDelete
  18. Mantab banget wishlistnya... bersepeda baik untuk tubuh. semoga terwujud ya sepeda barunya :)

    ReplyDelete
  19. wah mau apa saja sudah tersedia tinggal klik saja

    ReplyDelete

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan komentar yang baik dan sopan.

Popular posts from this blog

Rekomendasi Homeschooling Terbaik Untuk Solusi Belajar Anak

Perhatikan Hal Ini Sebelum Bermain Badminton

Bermain Kartu UNO

Biaya Masuk SMP Islam di Tangerang Selatan

Usia Nanggung Bikin Bingung (Memutuskan Kapan Anak Akan Sekolah)