Kehabisan Ide Kegiatan Liburan, Staycation Aja!



Libur telah tiba, libur telah tiba, hatiku gembira...

Masih ingat lagu anak yang dinyanyikan Tasya kecil ini? Bener deh, buat anak-anak libur sekolah itu bikin hati gembira. Mungkin karena mereka bisa sejenak terlepas dari beban belajar di sekolah.

Libur bulan Juni 2019 kali ini adalah liburan hari raya Idul Fitri, kemudian disambung liburan kenaikan kelas. Dihitung-hitung, libur sekolahnya cukup lama yaitu dua minggu libur Idul Fitri dan tiga minggu libur kenaikan kelas.


Libur lama memang menyenangkan karena saya bisa sedikit santai, tidak buru-buru menyiapkan sarapan dan bekal sekolah anak. Tapi, Lama-lama liburan di rumah juga kadang-kadang bisa membosankan. Berbagai kegiatan sudah saya siapkan buat anak-anak selama liburan di rumah. Misalnya fun cooking, berbagai kreasi craft dan game di gadget, jalan-jalan ke mall atau tempat wisata dekat rumah, dan sebagainya. Tapi akhirnya saya selalu mati gaya karena kehabisan ide untuk kegiatan liburan mereka.

Beberapa kali anak saya yang kedua,  Raissa, mengajak kami untuk menginap di hotel agar mendapatkan suasana liburan yang berbeda. Staycation, begitu istilah lainnya. Hmm, ide bagus juga sih. Kita memang sudah lama tidak melakukan staycation nih. Sebelumya, kita sekeluarga staycation dalam rangka menemani ayahnya anak-anak dinas, sekalian kita mengisi waktu liburan. Bali, Bandung, dan Bogor adalah kota-kota dimana kita pernah melakukan staycation.

Staycation Sambil Menikmati Tempat Wisata di Sekitar Hotel

Hotel amaris Lebak bene
Hotel Amaris

Enaknya staycation di luar kota adalah kita bisa mengetahui lebih banyak hal tentang kota tersebut. Misalnya tempat wisatanya, Kulinernya, budayanya, transportasinya, dan sebagainya. Hal itu menjadi pengalaman baru yang berharga buat dipelajari.

Saat staycation di Bali pada tahun 2015, kita memilih hotel yang dekat dengan tempat wisata yang kita sukai yaitu pantaaaiiii. Nama hotelnya Hotel Amaris Lebak Bene. Ukuran kamar hotelnya sih tidak terlalu besar, tapi cukup nyaman untuk kami berempat (saya, suami, dan 2 anak). Yes, kita cuma butuh waktu kira-kira 10 menit saja untuk sampai ke Pantai Kuta dengan berjalan kaki. Setiap pagi setelah Subuh, kita bisa menikmati udara pantai yang segar.


Pantai kuta
Pantai Kuta

Yup, inilah pertimbangan pertama kalau kita mau staycation loh teman-teman, yaitu hotel yang dekat dengan tempat wisata. Jadi, kita bisa sekalian menikmati tempat wisata di sekitar hotel. Kalau lelah setelah berkeliling di tempat wisata, kita bisa istirahat sejenak di hotel.

Staycation di Hotel Yang Punya Fasilitas Untuk Anak

Pertimbangan kedua untuk memilih hotel tempat kita sekeluarga ber-staycation adalah hotel yang ramah anak, artinya ada fasilitas yang bisa dipakai untuk anak bermain seperti playground atau swimming pool.


Hotel Aston bogor
Hotel Aston Bogor

Hotel Aston bogor
Kids Corner di Hotel Aston Bogor

Saya senang banget saat menginap di Hotel Aston Bogor dan Hotel Novotel Bogor, karena kedua hotel tersebut memiliki playground dan swimming pool. Dijamin anak-anak akan betah di hotel deh kalau ada dua fasilitas tersebut.

Setiap hari, anak-anak maunya berenang dan bermain di Kids Corner saat menginap di sana. Walaupun tidak mengunjungi tempat wisata dekat hotel, Anak-anak sudah cukup merasa puas hanya dengan menginap di hotel dan menikmati fasilitasnya. Malah, mereka sempat tak mau diajak pulang karena terlanjur menikmati staycation.


Hotel novotel bogor
Berenang di kolam Hotel Novotel Bogor


Staycation Tak Harus Keluar Kota, Tak Harus Hotel Mahal

Yup, sepertinya seru juga ya jika menghabiskan libur Idul Fitri atau libur kenaikan kelas dengan staycation di hotel yang ada di kota sendiri. Kita jadi bisa merasakan suasana yang berbeda dibandingkan dengan liburan hanya di rumah saja, namun tak perlu membutuhkan biaya yang besar untuk transportasi.

Staycation di hotel terdekat juga bisa jadi pilihan yang tepat untuk mereka yang ditinggal asisten rumah tangga (ART) untuk  mudik Idul Fitri. Jadi tak perlu beres-beres rumah dan memasak karena semuanya sudah disiapkan oleh hotel tempat kita menginap.

Saya belum pernah staycation di hotel yang ada di kota sendiri. Ternyata setelah cari tahu di website khusus travelling, Traveloka, di dalam kota sendiri pun banyak hotel yang menarik untuk dijadikan tempat staycation. Mulai yang murah biaya menginap nya, sampai yang mahal. Kita bisa pilih yang sesuai dengan dana yang kita miliki.

Di area Bintaro ada Hotel Santika, Hotel Aviary, Hotel Astera, Hotel Kingston, dan lain-lain. Buat kamu yang mau staycation di area Bintaro, ada beberapa tempat wisata menarik yang bisa dikunjungi di area ini. Misalnya Bxchange Mall di area Bintaro yang sering jadi tujuan jalan-jalan keluarga karena terdapat taman yang cantik disana. Jadi selain berbelanja, pengunjung juga bisa menikmati tamannya yang instagramable. Taman tersebut juga sering banget dijadikan tempat pertunjukan berbagai atraksi.


Taman bxchange mall
Taman Bxchange Mall



Nah,  kalau di area BSD, beberapa hotel terbaik dekat ICE BSD ini bisa jadi referensi untuk staycation sekeluarga. Yaitu Hotel Santika, Hotel Soll Marina, Atria, Grand Zuri, dan lain-lain.

Selain staycation, kita bisa sekalian jalan-jalan di sekitar hotel di area BSD. Ada AEON Mall yaitu Mall bergaya Jepang yang sangat menarik perhatian dengan berbagai fasilitas hiburannya. Ada juga ICE (Indonesia Convention Exhibition)  BSD yang sering dijadikan tempat penyelenggaraan berbagai event nasional, seperti pameran buku, pameran elektronik, dan sebagainya.

Bagaimana dengan anda?  Setuju kan kalau staycation bisa jadi alternatif kegiatan liburan bersama keluarga.

Comments

  1. Saya baru ngumpulin poin Traveloka supaya bisa staycation dengan hotel gratis :)

    ReplyDelete
  2. Staycation di dalam kota saja juga bisa ya. Tinggal menginap di hotel terbaik yang dekat. Bisa mengajak keluarga liburan juga.

    Terlebih lagi yang tinggal di dekat ICE BSD, kalau mau staycation tinggal pilih aja hotelnya, karena banyak hotel yang bagus-bagus di sana.

    ReplyDelete
  3. begitu ya, aku jarang nih, bisa dicoba ah

    ReplyDelete
  4. Aku sering terpikir soal staycation dalam kota atau yang dekat dekat gini. Rasanya asik. Semoga bisa lekas terealisasi.

    ReplyDelete
  5. Kalau budget-nya ada, memang asyik ya staycation ini bareng keluarga.

    ReplyDelete
  6. staycation emang alternative liburan yang menyenangkan.. tinggal cari hotel yang sesuai keinginan dan budget ya...

    ReplyDelete
  7. Nah, ini kemarin pas ada acara di sekitaran BSD bingung memilih penginapan. Bisa jadi rekomendasi nih :)

    ReplyDelete
  8. Lagi semangat banget nih kumpulin poin Traveloka dengan berburu hotel-hotel yang lagi promo, hehehe. Pernah nginep juga di Aston Bogor dan enak memang hotelnya ya. Next mau cari di Traveloka hotel-hotel di Malang nih

    ReplyDelete

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan komentar yang baik dan sopan.

Popular posts from this blog

Rekomendasi Homeschooling Terbaik Untuk Solusi Belajar Anak

Perhatikan Hal Ini Sebelum Bermain Badminton

Bermain Kartu UNO

Biaya Masuk SMP Islam di Tangerang Selatan

Usia Nanggung Bikin Bingung (Memutuskan Kapan Anak Akan Sekolah)