Resep Minuman Warna-Warni Ala Café

 


Tidak semua kafe memilih kopi sebagai menu andalan. Nyatanya, banyak juga kafe yang menyajikan minuman segar yang cocok dinikmati di musim panas. Tentunya saat pergi ke kafe, kita pasti memesan minuman yang unik yang tidak kita jumpai setiap hari. Sayangnya, kebanyakan menu minuman di café dibanderol dengan harga sedikit mahal. Bagi Anda yang punya hobi nongkrong di café tapi takut kantong jebol, sekarang jangan khawatir! Sajikan sendiri minuman ala café favoritmu dengan aneka resep minuman kekinian ala cafe berikut.

Watermelon Lemonade

Perpaduan buah semangka dan buah lemon bisa menyegarkan hari. Apalagi warnanya yang terang dan menggugah, membuat rasa haus jadi tidak terbendung. Cara membuat minuman ini pun terbilang sangat mudah.

watermelon lemonade


Bahan:

·       1 buah semangka kecil

·       250 ml jus lemon

·       100 gr gula pasir

·       1 liter soda

·       1 buah jeruk nipis

·       Daun mint (opsional)

·       Es batu

Cara membuat:

1.     Belah semangka, keruk isinya, dan haluskan menggunakan blender.

2.     Campurkan jus lemon dan gula, lalu blender lagi menjadi satu dengan semangka.

3.     Saring cairan dari ampasnya, untuk diambil sarinya saja.

4.     Siapkan gelas saji yang diisi es batu dan soda.

5.     Taburkan daun mint yang telah dipotong-potong sebagai hiasan.

6.     Minuman siap disajikan.

Mimosa Margarita

Ternyata mimosa margarita ada versi lokalnya, loh. Mulanya mimosa adalah perpaduan tequila dan sampanye, tetapi karena masyarakat Indonesia kebanyakan tidak mengonsumsi alkohol, maka bisa diganti dengan soda. Rasanya pun tak kalah enak. Saat ini, banyak café-café yang berkreasi dengan menu minuman mimosa margarita. Kreasinya unik dan dapat menarik perhatian pengunjung, khususnya anak-anak muda masa kini. Daripada ke café, lebih baik kreasikan sendiri mimosa margarita rumahan.

mimosa margarita


Bahan:

·       100 ml jus jeruk

·       100 ml jus jeruk nipis

·       50 ml soda

·       Sejumput garam

·       1 sdt gula

·       Es batu

·       ½ buah jeruk nipis (opsional)

Cara membuat:

1.     Tuangkan jus jeruk, jus jeruk nipis, garam, dan gula ke dalam gelas saji.

2.     Aduk hingga tercampur sempurna.

3.     Tambahkan soda, lalu aduk hingga merata.

4.     Hias gelas dengan potongan jeruk nipis.

5.     Minuman siap disajikan.

Mosambi Juice

Minuman ini lebih sering dikenal dengan istilah sweet lime atau lemon manis. Asalnya dari India dan saat ini mosambi juice telah merambat ke café-café di Indonesia. Banyak yang bilang, mengonsumsi minuman ini setiap hari sangat baik untuk kesehatan kulit dan rambut. Eits, jangan bingung. Anda bisa membuat Mosambi Juice sendiri di rumah, tanpa harus ke café, loh.

mosambi juice


Bahan:

·       6-7 buah jeruk nipis manis

·       2-3 sdm gula atau madu (tergantung manis yang diinginkan)

·       Es batu

Cara membuat:

1.     Kupas jeruk nipis, lalu potong dadu.

2.     Masukkan potongan jeruk nipis ke dalam blender, lalu haluskan.

3.     Saring cairan jus untuk memisahkan ampas buah jeruk nipis dan airnya.

4.     Tuangkan ke dalam gelas saji.

5.     Masukkan gula atau madu, aduk hingga merata.

6.     Tambahkan es batu.

7.     Hias gelas dengan potongan jeruk nipis.

8.     Minuman siap disajikan.

 

 Pina Coladas

Minuman ini menggunakan bahan dasar pineapple atau nanas dan awalnya berasal dari Spanyol. Rasanya yang asam dan manis cocok menemanimu di musim panas. Seperti minuman mewah, pina coladas dibanderol cukup mahal di kebanyakan café. Ternyata minuman ini bisa dibuat sendiri di rumah, loh. Lebih hemat dan bisa dinikmati satu keluarga di cuaca yang terik.

pina coladas


Bahan:

·       1 buah nanas kecil atau ½ buah nanas besar (bisa diganti dengan 200 ml jus nanas)

·       150 ml santan kental

·       4 cup es batu

Cara membuat:

1.     Kupas buah nanas, lalu iris.

2.     Masukkan buah nanas atau jus nanas ke dalam blender.

3.     Tuangkan santan, dan blender hingga halus.

4.     Tambahkan es batu, blender lagi hingga tercampur rata dan sedikit mengental.

5.     Tuangkan jus yang sudah di blender ke dalam gelas saji.

6.     Hias gelas dengan potongan buah nanas.

7.     Minuman siap disajikan.

Bagaimana? Tertarik dengan resep minuman warna-warni ala café? Tidak perlu takut haus karena cuaca panas, yuk kreasikan sendiri minuman favoritmu. Selamat mencoba!

 

Comments

Popular posts from this blog

Rekomendasi Homeschooling Terbaik Untuk Solusi Belajar Anak

Perhatikan Hal Ini Sebelum Bermain Badminton

Bermain Kartu UNO

Biaya Masuk SMP Islam di Tangerang Selatan

Usia Nanggung Bikin Bingung (Memutuskan Kapan Anak Akan Sekolah)