Resep Cimol Yang Kriuk Dan Anti Meledak Saat Digoreng

  

            Indonesia memang terkenal memiliki beragam jenis jajanan ringan dari mulai yang manis sampai dengan yang asin. Salah satu daerah di Indonesia yang cukup inovatif dalam membuat cemilan – cemilan hits adalah kota Bandung. Biasanya cemilan khas dari kota kembang ini didominasi dengan cemilan yang berbahan dasar dari tepung aci. Salah satu cemilan berbahan dasar aci yang terkenal di kota Bandung adalah Cimol.

            Cimol sendiri merupakan jajanan yang terbuat dari tepung aci yang dibentuk bulat – bulat dan kemudian digoreng. Biasanya cara penyajian cimol ini disajikan dengan menggunakan tambahan bumbu bubuk ataupun bumbu basah. Tekstur cimol yang garing diluar namun kenyal didalam membuat siapapun yang menyantapnya ketagihan. Belum lagi bumbu tabur pada cimol semakin menambah cita rasa dari cimol tersebut.

            Biasanya cimol ini sangat mudah ditemukan di dekat sekolahan ataupun di area public yang dijadikan tempat berkumpul. Selain rasanya yang enak, cimol ini juga dijual dengan harga yang cukup murah untuk setiap porsinya. Hanya dengan uang sekitar Rp. 5000 saja anda sudah bisa menikmati sebungkus cimol yang renyah dan gurih.

            Meskipun terlihat sederhana dan mudah dibuat, nyatanya tetap ada trik khusus yang perlu dilakukan saat menggoreng cimol ini. karena jika salah – salah cimol bisa meledak saat digoreng dan minyaknya mengenai wajah. Agar cimol tidak meledak anda bisa mengiktui resep cimol anti meledak berikut ini. Dijamin cimol yang anda buat bertekstur garing dan tidak meledak saat digoreng.

            Bahan – bahan yang perlu dipersiapkan :

·       150 gram tepung kanji / tepung tapioka

·       1 sendok makan tepung terigu

·       ½ sendok teh bumbu penyedap

·       ½ sendok teh garam

·       ½ sendok teh merica bubuk

·       2 siung bawang putih halus

·       150 ml air panas

·       Minyak goreng secukupnya

·       Bumbu tabur aneka rasa

resep cimol


Cara Membuat cimol anti meledak :

1.     Pertama – tama siapkan wadah untuk menaruh semua bahan-bahan diatas menjadi satu. Setelah itu masukan semua bahan kecuali minyak goreng dan juga air panas lalu aduk-aduk sampai semua bahan menjadi rata.

2.     Setelah semua bahan masuk ke wadah tambahkan juga air panas sedikit demi sedikit kedalam wadah adonan tersebut. Jangan lupa sambil diaduk-aduk terus dengan menggunakan spatula sampai semua adonannya tercampur rata, setelah itu diamkan adonan sampai sedikit dingin.

3.     Setelah adonan cukup dingin ambil sedikit demi sedikit adonan lalu dibulat-bulatkan sebesar kelereng dan taburi semua adonan cimol tersebut dengan tepung tapioka agar nantinya tekstur cimol ini kenyal dan tidak lengket.

4.     Setelah semu adonan dibulat-bulat maka langkah selanjutnya yaitu menggoreng adonan cimol.

5.     Siapkan minyak didalam wajan penggorengan lalu masukan cimolnya satu persatu dalam keadaan minyak masih dingin. Setelah adonan cimol masuk barulah api kompor dinyalakan dengan menggunakan api kecil.

6.     Goreng cimol perlahan dengan api kecil agar cimol tidak meledak dan goreng sampai cimol terlihat mulai mengering.

7.     Setelah cimol matang dan mengembang, angkat lalu tiriskan dari minyaknya.

8.     Cimol pun sudah siap untuk disajikan, untuk menambah rasa anda bisa menambahkan bumbu tabur sesuai dengan selera anda masing-masing.

Itulah dia resep cimol anti meledak yang bisa anda ikuti, intinya kunci agar cimol tidak meledak yaitu masuakn cimol dalam keadaan minyak yang masih panas. Jangan lupa juga untuk menggoreng cimol dengan menggunakn api kecil agar kematangan cimol merata.

 

Comments

Popular posts from this blog

Rekomendasi Homeschooling Terbaik Untuk Solusi Belajar Anak

Perhatikan Hal Ini Sebelum Bermain Badminton

Bermain Kartu UNO

Biaya Masuk SMP Islam di Tangerang Selatan

Usia Nanggung Bikin Bingung (Memutuskan Kapan Anak Akan Sekolah)